Jumat, 26 Februari 2016

Cara Membuat Flashable Zip Android

 Cara Membuat Flashable Zip Android
Cara Membuat Flashable Zip Android  - Khusus untuk kamu yang suka dengan oprek smartphone android, pastinya sudah kenal dengan apa yang disebut flashable zip. Misal mau install suatu MOD atau install aplikasi tertentu untuk cara installnya yang memberikan instruksi "Flash via CWM atau TWRP". Untuk yang baru belajar Modding, tentu sangat membantu sekali dengan ini, soalnya kalo selesai mengedit suatu file dan ingin mem-push nya ke system kadang terjadi Force Close. Itu tidak akan terjadi jika cara installnya lewat recovery, Menggunakan Flashable zip. Nah disini saya akan memberikan trik bagaimana caranya membuat file zip yang siap install flash via CWM atau TWRP.

Tools:
Tutorial :
  • Download Template Flashable Zip . Dan simpan dimanapun, terserah anda.
  • Klik Kanan file tersebut, klik 7zip , pilih Open Archive.
Cara Membuat Flashable Zip

  • Didalam file zip tersebut terdapat dua folder bernama system dan META-INF. Buka folder system, lalu klik dan drag file yg ingin kita jadiin Flashable ke dalam folder yang sesuai pada system.
Petunjuk:
/system/app - folder semua system apps (contoh: SystemUI.apk , Settings.apk , dll)
/system/framework/ (contoh : ramework-res.apk,android.policy.jar ,dll)
/system/media (contoh: bootanimation.zip )
/system/lib - libraries ( file dengan ekstensi *.so)

Contoh : saya akan membuat file SystemUI.apk menjadi flashable. Drag  file SystemUI.apk ke folder /system/app yang ada di dalam file zip tadi.


Cara Membuat Flashable Zip

Demikian, File zip kita sudah siap untuk diinstall via CWM/TWRP. Selamat mencoba dan semoga berhasil :)

0 komentar:

Posting Komentar